Cara Memperbaiki USB Flashdisk Write Protected
Ada beberapa cara memperbaiki USB flashdisk Write Protected anda, diantaranya dengan menggunakan fungsi regedit dan dengan menggunakan aplikasi low level format. Untuk lebih jelas, mari disimak di bawah ini :
A. Fungsi regedit
Tahapan yang harus dilewati ketika memperbaiki USB flashdisk dengan menggunakan fungsi regedit, yaitu:
1. Masukkan flashdisk ke Laptop anda
2. Ketika flashdisk telah terdeteksi, tekan “Windows + R”
3. Ketiklah tulisan REGEDIT di kolom RUN tersebut kemudian tekan enter
4. Maka akan terbuka halaman aplikasi Registry Editor. Lalu tekanlah CTRL+F, masukkan di kolom pencarian “Write Protected” lalu klik OK
5. Hapus “Registry”
6. Setelah terhapus. Restart-lah laptop anda. Jika berhasil flashdisk anda akan bisa digunakan kembali
Beberapa kasus ada yang berhasil dan ada yang tidak. Apabila cara diatas tidak berhasil, anda bisa menggunakan cara yang kedua.
B. Aplikasi Low Level Format
Adapun tahapan-tahapannya sebagai berikut : Masukkan flashdisk write protected ke laptop anda, selanjutnya download aplikasi tersebut dengan menggunakan versi portabel dengan ukuran 1.95MB lalu Klik “Continue For Free” > Pilih flashdisk yang akan anda format . Setelah itu Akan terlihat peringatan pada layar laptop anda, pada saat itu anda sedang berada di bagian tab “Device Detail”. Lalu klik tab “Low Level Format” lalu cara terakhir yaitu klik “format this device” yang berada di sudut kanan bawah.
Setelah anda meng-klik tombol Format This Device maka proses format akan segera berjalan. Untuk memformat ini membutuhkan waktu cukup lama. Setelah selesai flashdisk anda akan bersih kembali seperti baru lagi.
Demikianlah beberapa cara memperbaiki USB flashdisk Write Protected. Semoga flashdisk anda kembali bersih dan anda bisa dengan mudah menggunakannya. Perhatikan cara penggunaannya, jangan langsung melepas flashdisk anda sebelum anda eject terlebih dahulu. Karena pencabutan flashdisk secara mendadak dapat menyebabkan flashdisk anda mengalami write protected. Selamat mencoba semoga berhasil.
Silahkan berkomentar sesuai dengan topik yang dibahas dan dilarang spam. Mohon dibaca juga kebijakan penggunaan pada blog kami.